OTOMOTIF

Mercedes-Benz Rilis Tujuh Model Mobil Terbaru, Simak Harga dan Spesifikasinya!

192
×

Mercedes-Benz Rilis Tujuh Model Mobil Terbaru, Simak Harga dan Spesifikasinya!

Sebarkan artikel ini
Mercedes-Benz Resmi Jual Tujuh Mobil Baru, Ini Daftar Harga Dan Modelnya
Mercedes-Benz Resmi Jual Tujuh Mobil Baru, Ini Daftar Harga Dan Modelnya

Media90 (media.gatsu90rentcar.com) – Inchcape Indonesia dan Mercedes-Benz resmi meluncurkan tujuh model mobil terbaru dalam satu acara di Indonesia.

Acara yang bertajuk “The 7 Stars” ini menjadi momen bersejarah karena merupakan kali pertama Mercedes-Benz merilis tujuh model mobil baru secara bersamaan di Tanah Air.

Kariyanto Hardjosoemarto, Sales and Marketing Director PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI), mengungkapkan kebanggaan mereka sebagai brand pertama yang meluncurkan tujuh kendaraan terbaru secara bersamaan. Peluncuran dilakukan dengan megah pada Selasa (14/11/2023) di Jakarta.

Khoo Shao Tze, President Director Inchcape Indonesia, menyatakan bahwa acara tersebut istimewa bukan hanya karena peluncuran tujuh model sekaligus, tetapi juga karena menjadi acara pertama setelah Mercedes-Benz bergabung dengan Inchcape Indonesia.

“Mercedes-Benz adalah pionir di segmen otomotif premium di Indonesia, dan Inchcape Indonesia sangat bangga bisa menyatakan bahwa Mercedes-Benz telah menjadi bagian dari kami,” ujar Khoo Shao Tze.

Baca Juga:  EHang 216: Kendaraan Terbang Futuristis Siap Bergabung di IKN Bersama Bamsoet dan Presiden Jokowi

Ketujuh mobil baru tersebut mencakup berbagai jenis, termasuk sedan, Sport Utility Vehicle (SUV), dan kendaraan performance luxury.

Model-model tersebut meliputi CLA, GLB, GLC, dan GLE. Harga termurah dari model baru ini dibanderol sekitar Rp990 juta, sedangkan yang termahal mencapai Rp2,8 miliar.

Berikut adalah daftar model mobil baru Mercedes-Benz beserta harga Off The Jakarta:

CLA

  • New CLA 200 AMG Line: Rp990 juta
  • New Mercedes-AMG CLA 45 S 4 Matic+: Rp1,865 miliar

GLB

  • New GLB 200 Progressive Line: Rp1,120 miliar

GLC

  • New GLC 300 Coupe 4Matic AMG Line: Rp1,7 miliar

GLE

  • New GLE 450 4Matic AMG Line FL: Rp1,885 miliar
  • New GLE 450 4Matic Coupe AMG Line FL: Rp2,475 miliar
  • New Mercedes-AMG GLE 53 4Matic+ Coupe FL: Rp2,835 miliar
Baca Juga:  Honda Beri Kejutan dengan Mobil Terbaru di GIIAS 2023

Publik Indonesia dapat melihat ketujuh model baru ini secara langsung pada Rabu (22/11/2023) di Pondok Indah Mall 3 dalam event Star Expo eksklusif exhibition Mercedes-Benz.

Alasan Peluncuran Tujuh Mobil Baru

Kariyanto menjelaskan bahwa peluncuran tujuh mobil baru sekaligus bukan tanpa alasan.

MBDI telah merencanakan peluncuran belasan mobil baru pada tahun ini, dan kehadiran tujuh unit tersebut sesuai dengan rencana mereka.

“Kebetulan tujuh unitnya sudah ready dan sudah tiba di Oktober. Pada saat Oktober kami sedang sibuk dengan transisi perusahaan sehingga moment yang paling tepat adalah di November ini,” ungkap Kariyanto.

Selain itu, Kariyanto menegaskan bahwa kehadiran tujuh model baru ini adalah jawaban dari pasar yang ragu dengan Mercedes-Benz setelah bergabung dengan Inchcape Indonesia.

Baca Juga:  Menelusuri Kemewahan Interior Mercedes-Benz Terbaru

“Inchcape Indonesia dan Mercedes-Benz akan semakin kuat, dan kehadiran tujuh kendaraan baru ini sudah merupakan jawaban dari kami bahwa bisnis kami berjalan seperti biasa,” tambahnya.

Mercedes-Benz dan Inchcape Indonesia berencana untuk terus meningkatkan penjualan, layanan purna jual, dan meluncurkan produk-produk berkualitas di masa depan.

Dengan peluncuran tujuh mobil baru ini, keduanya menunjukkan komitmen mereka untuk tetap menjadi pemimpin di segmen otomotif premium di Indonesia.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *