OTOMOTIF

24 Bengkel Rekomendasi Pengecekan Poros Roda dan Penyeimbangan di Jakarta

323
×

24 Bengkel Rekomendasi Pengecekan Poros Roda dan Penyeimbangan di Jakarta

Sebarkan artikel ini
Bengkel Rekomendasi Spooring Dan Balancing Di Jakarta
Bengkel Rekomendasi Spooring Dan Balancing Di Jakarta

Media90 (media.gatsu90rentcar.com) – Bengkel spooring dan balancing di Jakarta sangat mudah ditemukan karena jumlahnya pasti sangat banyak, tapi tak ada salahnya kalau kita memilah bengkel mana yang biasa jadi rujukan.

Umumnya para pemilik mobil mendatangi bengkel spooring dan balancing di Jakarta untuk melakukan penyetelan pada kaki-kaki.

Dalam buku panduan juga direkomendasikan untuk melakukan spooring dan balancing secara berkala, minimal 6 bulan sekali atau ketika sebelum melakukan perjalanan jauh agar lebih fit digunakan.

Mereka umumnya akan mencoba tempat lain yang mampu memberikan hasil yang lebih presisi dan akurat. Hasil spooring dan balancing yang kurang akurat tentu sangat berpengaruh terhadap rasa berkendara dari mobil.

Bagi Anda yang tinggal di Jakarta, berikut adalah daftar rekomendasi bengkel spooring dan balancing yang sudah kami siapkan:

Bengkel Spooring dan Balancing di Jakarta

Nama BengkelAlamatTelepon
Surya Aneka BanJl Gandaria 1 No.40, Radio Dalam, Jakarta Selatan021-7394-391
Nawilis Radio DalamJl Radio Dalam Raya No.3A-B, Gandaria Utara, Jakarta Selatan021-7227-330
Saputra BanJl KH Hasyim Ashari, Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat021-6329-187
Kudamas AutoindoJl Danau Sunter Barat, Sunter Agung, Jakarta Utara0816-262-911
Formula BanJl Pramuka No.66, Utan Kayu, Matraman, Jakarta Timur021-8509-748
B-Quik Lebak BulusJl Lebak Bulus Raya No.27 (area Carrefour)021-7591-8611
TireZone PrecisionJl Meruya Ilir Raya No.31, Srengseng, Kembangan, Jakarta Barat021-5890-4886
Jakarta BanJl Fatmawati Raya No.3, Fatmawati, Jakarta Selatan021-750-6213
Paramita BanJl Fatmawati Raya No.17, Fatmawati, Jakarta Selatan021-7669-015
Andala Radio DalamJl Radio Dalam Raya, Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan021-7252-358
Saputra BanJl Veteran Raya No.99, Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan021-7355-875
Formula Gallery BanJl Bangka Raya No.2, Bangka, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan021-7180-028
TODA Radio DalamJl Radio Dalam Raya No.14, Gandaria Utara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan0812-8794-0728
Warna-warni Ban Pondok IndahJl Arteri Pondok Indah No.88, Kebayoran Lama Utara, Jakarta Selatan021-7235-289
Roda Mas FatmawatiJl Fatmawati Raya No.47A, Cipete, Cilandak, Jakarta Selatan021-7664-501
Lestari BanJl Panglima Polim No.62, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan021-7247-782
Trijaya Ban 83Jl Otista Raya No.83, Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur021-8198-681
AFJ MotorsportJl I Gusti Ngurah Rai, Pondok Kopi, Cipinang Muara, Jakarta Timur0815-9400-072
Autobacs KalimalangJl Inspeksi Kalimalang Blok E/4A, Duren Sawit, Jakarta Timur0811-9180-123
BOS Pasar ReboJl Raya Jakarta-Bogor, Pasar Rebo, Jakarta Timur021-2962-6877
Remaja Motor 39Jl Jatinegara Timur No.39, Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur021-8197-525
Sinar Jaya BanJl Otista Raya No.95, Bidara Cina, Jatinegara, Jakarta Timur0859-5977-4372
Cawang Makmur GroupJl Dewi Sartika No.214, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur021-8090-253
OtoXpert FatmawatiJl Fatmawati Raya No.159, Cilandak Barat, Jakarta Selatan0811-1060-290
Baca Juga:  Kunjungan Menteri Investasi ke Pabrik Chery di Wuhu: Momentum Membangun Kerjasama Baru

Daftar di atas merupakan 24 bengkel spooring dan balancing di kawasan Jakarta yang bisa Anda datangi kapanpun.

Bahkan beberapa di antaranya sudah memiliki reputasi yang sangat terkenal seperti Jakarta Ban, Andala, Nawilis, hingga Saputra Ban.

Pada umumnya, bengkel spooring dan balancing di Jakarta ini memberikan garansi 1-2 minggu atau pemakaian sejauh 50-100km.

Jika hasil spooring dirasa kurang, maka Anda bisa kembali lagi ke bengkel tersebut untuk disetel ulang hingga pas.

Terkadang untuk mendapatkan hasil yang baik, memang harus dicoba terlebih dahulu di jalan raya atau jalan tol.

Apa Itu Spooring dan Balancing?

Pernah terpikir nggak sih tentang arti dari kata spooring dan balancing itu sendiri? Apa sih artinya?

Baca Juga:  2024: Temukan Dealer Suzuki Terbaru di Bandung, Catat Lokasinya Sekarang!

Spooring sendiri merupakan perawatan mobil berupa penyesuaian kedudukan pada keempat roda di mobil agar kembali ke setelan normal. Biasanya seiring pemakaian, setelan kedudukan roda akan berubah, terutama 2 roda yang ada di depan yang biasanya melindas lubang. Terkadang pemilik mobil suka merasa jika melindas lubang, setir akan ter

asa membuang sedikit ke arah kanan atau kiri. Artinya, kedudukan roda ini mengalami perubahan akibat hantaman lubang tersebut sehingga harus disetel lagi agar setir kembali lurus.

Balancing, di sisi lain, memiliki makna untuk menyesuaikan berat pada seluruh roda di mobil. Berat yang dimaksud ini merupakan penambahan bobot di masing-masing pelek mobil. Untuk bisa menyamakan bobot di setiap pelek, mekanik akan menambahkan besi kecil atau timah kecil. Dengan begini, bobot pelek di depan-belakang dan kiri-kanan akan seimbang, sehingga mobil bisa lebih stabil saat dikendarai.

FAQ Spooring Balancing

Berikut ini beberapa pertanyaan yang sering terlontar atau ditanyakan di internet melalui mesin pencarian terkait bengkel spooring dan balancing.

Berapa Biaya Bengkel Spooring Balancing di Jakarta?
Untuk biaya spooring biasanya berkisar Rp150 ribu hingga Rp450 ribu tergantung bengkel dan jenis mobil yang akan disetel. Namun rata-rata biaya spooring ada di Rp250 ribuan untuk sekali penyetelan. Sedangkan balancing, biayanya Rp40 ribuan per ban.

Kapan Harus Spooring Balancing?
Sangat direkomendasikan untuk rutin melakukan spooring balancing setiap 20 ribu km jika jalan yang dilalui cukup mulus. Namun jika jalan yang dilalui banyak rusak, sebaiknya lakukan spooring dan balancing setiap 10 ribu km atau sekitar per 2 kali ganti oli mesin.

Baca Juga:  Moeldoko Meriahkan PEVS 2024 dengan Pameran Kendaraan Listrik Terbesar di Asia Tenggara

Apakah Ganti Ban Harus Spooring Balancing?
Jawabannya, sebenarnya tidak perlu. Saat mengganti ban baru, kedudukan mobil biasanya masih baik dan sejajar. Maka dari itu, saat mengganti ban baru sebaiknya lakukan balancing saja. Namun jika ingin melakukan spooring pun juga akan lebih baik. Biasanya ketika melakukan penggantian komponen kaki-kaki mobil wajib melakukan spooring agar kedudukan kembali normal.

Apa Saja Yang Dilakukan Saat Spooring?
Dalam prosesnya, penyetalan spooring akan mencakup camber, caster, toe angle (in-out), dan tuning radius.

Faktor Apa Saja yang Mempengaruhi Spooring?
Ada beberapa hal yang sangat mempengaruhi hasil spooring, di antaranya seperti komponen kaki-kaki, suspensi mobil, ukuran dan jenis pelek, serta bobot mobil.

Berapa Lama Pengerjaan Spooring Balancing di Jakarta?
Rata-rata durasi pengerjaannya berkisar 60 menit hingga 90 menit tergantung dari parahnya kedudukan mobil yang berubah.

Apa Itu Finishing Balancing?
Ini merupakan penyelarasan putaran ban dan pelek yang dikerjakan secara langsung pada roda kendaraan. Biasanya finish balance ini dilakukan untuk mengatasi masalah getaran yang timbul saat mobil melaju di kecepatan tinggi. Finish balancing juga mampu membuat komponen seperti ball joint, rock end, tie rod, long tie rod, shockbreaker, bearing, hingga rack steer menjadi lebih awet.

Jadi, bagi pemilik mobil di Jakarta, menjaga spooring dan balancing dengan baik adalah kunci untuk mendapatkan pengalaman berkendara yang aman dan nyaman.

Dengan bengkel yang tepat, mobil Anda akan selalu siap untuk menjelajahi jalanan kota yang sibuk ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *