BERITA

RSUDAM Izinkan Pasien Pasca Bedah Jantung Terbuka Pulang ke Rumah

165
×

RSUDAM Izinkan Pasien Pasca Bedah Jantung Terbuka Pulang ke Rumah

Sebarkan artikel ini
Pasien Operasi Bedah Jantung Terbuka RSUDAM Diizinkan Pulang
Pasien Operasi Bedah Jantung Terbuka RSUDAM Diizinkan Pulang

Media90 – Salah satu pasien operasi bedah jantung terbuka atau Coronary Artery Bypass Graft (CABG) di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) telah diperbolehkan pulang pada Jumat, 7 Juni 2024.

Pasien tersebut adalah TU (61 tahun) asal Bandar Lampung, yang telah menjalani operasi CABG pada Jumat, 31 Mei 2024 pekan lalu.

Direktur RSUDAM, Lukman Pura, mengungkapkan bahwa kondisi pasien sudah stabil sehingga dapat meninggalkan rumah sakit.

“Kondisi pasien stabil, kepulangannya hari ini (Jumat). Alhamdulillah setelah berjalan satu minggu pascaoperasi,” ujarnya pada Jumat, 7 Juni 2024.

Menurut Lukman, pelaksanaan operasi CABG di RSUDAM tidak lepas dari dukungan fasilitas oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung dan pendampingan dari Rumah Sakit Harapan Kita Jakarta.

Baca Juga:  Mirza Dapat Dukungan Partai Demokrat di Pilkada Gubernur dan Raih Lebih dari Separuh Kursi DPRD Provinsi Lampung

“Pemprov Lampung sejak awal pengampuan berkomitmen dan konsisten menyiapkan segala sesuatu terkait penunjang, termasuk kamar operasi yang baik dan tim yang solid. Terima kasih juga kepada RS Harapan Kita Jakarta,” tuturnya.

Lukman menambahkan bahwa pihaknya terus berupaya meningkatkan jumlah pelaksanaan operasi CABG di Lampung agar RSUDAM mampu mencapai target 100 kali operasi dan masuk kategori mandiri.

Hingga kini, RSUDAM telah berhasil mencatatkan tiga kali pelaksanaan operasi CABG. “Targetnya 100 CABG baru kita mandiri. Sekarang ini masih tahap paripurna karena kita sudah melakukan (operasi CABG). Kalau mandiri sekitar 100 tindakan,” kata dia.

Apresiasi Keluarga Pasien

Keluarga pasien, Putri, mengapresiasi tindakan operasi kardiovaskular oleh RSUDAM yang mendapat pendampingan dari Rumah Sakit Harapan Kita.

Menurutnya, pelayanan operasi CABG di Provinsi Lampung sangat membantu pasien dari segi efisiensi dan efektivitas, maupun dari sisi mental pasien.

Baca Juga:  Universitas Teknokrat Indonesia (UTI) Terus Mendukung Mahasiswa dalam Mewujudkan Inovasi yang Membantu Masyarakat

“Di Lampung pun sangat profesional, tidak kalah dari luar kota. Sehingga ayah saya saat ini sudah recovery. Kami tidak perlu ke luar kota, ataupun antre dengan proses yang panjang di luar kota,” jelasnya.

Putri juga menyebut bahwa biaya pelaksanaan operasi CABG di RSUDAM ditanggung oleh BPJS. “Jadi kami keluarga tidak mengeluarkan sepeser pun,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *