BERITA

Mahasiswa Anafarma Universitas Malahayati Berhasil Lulus Uji Kompetensi

37
×

Mahasiswa Anafarma Universitas Malahayati Berhasil Lulus Uji Kompetensi

Sebarkan artikel ini
Mahasiswa Anafarma Universitas Malahayati Lulus Uji Kompetensi
Mahasiswa Anafarma Universitas Malahayati Lulus Uji Kompetensi

Media90 – Sebanyak 46 mahasiswa Program Studi Anafarma Universitas Malahayati berhasil lulus dalam Uji Kompetensi Mahasiswa Pendidikan Diploma Farmasi Indonesia (UKMPDFI) dari total 54 peserta yang mengikuti ujian.

Ujian ini diselenggarakan oleh Asosiasi Pendidikan Diploma Farmasi Indonesia (APDFI) pada 24-25 Agustus 2024.

Kepala Program Studi DIII Anafarma, Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Malahayati, Agustina Retnaningsih, S.Si., Apt., M.Farm., menyampaikan ucapan selamat kepada para mahasiswa yang telah berhasil melewati ujian kompetensi tersebut.

“Selamat kepada seluruh mahasiswa yang lulus. Semoga para lulusan dapat terus mengembangkan kompetensi dan profesionalisme mereka di dunia farmasi,” ujar Agustina pada Kamis (12/9/2024).

Agustina menambahkan bahwa kelulusan ini adalah momen penting yang menandai akhir masa studi sekaligus awal perjalanan di dunia profesional.

Baca Juga:  Meriahkan HUT RI ke-78, Wali Kota Bandar Lampung Bagikan Ribuan Bendera Merah Putih Gratis untuk Masyarakat!

“Bagi yang lulus, ini adalah awal dari perjalanan baru. Bagi yang belum berhasil, jangan berkecil hati. Kegagalan adalah kesuksesan yang tertunda. Tetap semangat dan terus berusaha,” katanya, memberikan motivasi.

Ia juga memberikan apresiasi kepada dosen Prodi Anafarma atas kerja keras dan dedikasinya dalam membimbing mahasiswa hingga mencapai prestasi ini.

“Kerja keras dosen dan mahasiswa telah membawa kita pada momen yang membanggakan ini,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *