Media90 (media.gatsu90rentcar.com) – Pasca resmi mengaspal di Lampung, PT Tunas Dwipa Matra (TDM) Lampung menargetkan penjualan sepeda motor New Honda Stylo 160 terjual hingga 150 unit per bulannya.
Manajer Sales TDM Lampung, Radite Novandy Sadoso, menyatakan bahwa pihaknya menargetkan penjualan motor New Honda Stylo di Lampung antara 100 hingga 150 unit per bulan.
“Target itu tentunya dibantu dengan insan dealer di kabupaten/kota di Lampung, karena Honda ini dealernya sudah ada hampir di semua daerah di Lampung,” kata Radite Novandy Sadoso, pada Selasa (27/2/2024).
Menurut Radite, target tersebut masih jauh jika dibandingkan dengan tipe-tipe motor Honda lainnya yang sudah diluncurkan di Lampung.
“Saat ini, jumlah inden berkisar antara 80 hingga 100 orang, dengan distribusi unit sebaran ke jaringan sekitar 50 unitan. Mereka tentu sudah memenuhi konsumen yang melakukan pemesanan terlebih dahulu,” ujar Radite Novandy Sadoso.
Setelah diluncurkan, TDM Lampung tentu memiliki kapasitas untuk memenuhi permintaan terhadap produk Honda Stylo 160, apakah itu melalui inden atau pembelian langsung.
“Motor sudah siap di dealer, namun ketersediaannya berbeda dengan tipe lain. Mungkin hanya sekitar tiga unit per dealer,” jelas Radite Novandy Sadoso.
New Honda Stylo 160 menarik perhatian dengan desainnya yang cantik, mengikuti tren konsumen yang semakin menyukai produk dengan karakter fashionable.
Motor ini menawarkan kombinasi kencang, agresif, dan irit, menjadikannya solusi bagi konsumen yang ingin tampil stylish.
Stylo 160 menargetkan konsumen yang ingin menjadi pusat perhatian dengan unit yang menekankan pada fashion. Tersedia dalam dua tipe, yaitu ABS dan CBS, dengan enam varian warna yang modis.
Tipe ABS dijual seharga Rp31.132.000 di Lampung, dengan tiga pilihan warna: Royal Green, Royal Matte Black, dan Royal Matte White.
Sementara itu, tipe CBS dijual dengan harga Rp28.407.000 di Lampung, dengan tiga pilihan warna juga: Glam Red, Glam Black, dan Glam Beige.