BERITA

Ramadan Berkah, PLN Lampung Bagikan 1.133 Paket Sembako untuk Korban Banjir Bandar Lampung

1
×

Ramadan Berkah, PLN Lampung Bagikan 1.133 Paket Sembako untuk Korban Banjir Bandar Lampung

Sebarkan artikel ini
Momen Ramadan, PLN Lampung Salurkan Bantuan 1.133 Paket Sembako ke Korban Banjir di Bandar Lampung
Momen Ramadan, PLN Lampung Salurkan Bantuan 1.133 Paket Sembako ke Korban Banjir di Bandar Lampung

Media90 – PT PLN (Persero) Unit Induk Distribusi (UID) Lampung kembali menunjukkan komitmen sosialnya dengan memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak banjir di sejumlah wilayah Lampung, yang terjadi akibat cuaca ekstrem sejak Kamis (27/2/2025).

Melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL), PLN menyalurkan 1.133 paket sembako kepada warga di lima kecamatan di Bandar Lampung.

ads
ads

Lima titik yang menerima bantuan tersebut meliputi Kelurahan Pesawahan Telukbetung Selatan, Way Lunik Panjang, Campang Raya, Sukabumi, Pematang Wangi Tanjung Senang, dan Kalibalau Kencana Kedamaian.

Pamong Pematang Wangi, Linda Fitri, menyampaikan apresiasinya atas bantuan yang diberikan oleh PLN.

“Hujan deras beberapa hari ini mengakibatkan banjir setinggi lutut orang dewasa di wilayah kami. Saya mewakili warga RT 11 Pematang Wangi, Tanjung Senang, berterima kasih kepada PLN atas bantuan yang diberikan. Bantuan ini sangat bermanfaat dan menjadi berkah bagi kami semua,” ujarnya pada Senin (3/3/2025).

Baca Juga:  Tiga Penghargaan Juara Diraih Lima Mahasiswa Unila di Lomba Forum Komunikasi Pimpinan FKIP Indonesia

General Manajer PLN UID Lampung, Muhammad Joharifin, menegaskan bahwa PLN tidak hanya berfokus pada penyediaan listrik yang andal, tetapi juga berperan dalam mendukung perbaikan berkelanjutan sesuai dengan Sustainable Development Goals (SDGs).

“Ini adalah wujud kepedulian kami terhadap masyarakat terdampak bencana. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka dan mendukung untuk bangkit kembali,” jelas Joharifin saat menyerahkan bantuan sembako di Kelurahan Kalibalau Permai, Kecamatan Kedamaian.

Muhammad Khadafi, Senior Manajer Distribusi PLN UID Lampung, dan Rio Widiya Nugraha, Senior Manajer Komunikasi, Keuangan, dan Umum (KKU) PLN UID Lampung, juga turut meninjau lokasi banjir dan menyerahkan bantuan langsung kepada warga.

Rio Widiya Nugraha menjelaskan bahwa PLN mendistribusikan 305 paket sembako di Pematang Wangi, Tanjung Senang, dan 123 paket di Kalibalau Permai, Kedamaian.

Baca Juga:  Tim IIB Darmajaya Menggarap SOP Perusahaan Usai Menandatangani MoU

“Kami berharap bantuan ini memberikan semangat bagi warga yang terdampak untuk bangkit, terutama menjelang bulan Ramadan,” ungkap Rio.

Selain bantuan sembako, PLN juga terus mendukung upaya penanggulangan bencana di berbagai daerah serta mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga lingkungan demi mengurangi risiko bencana di masa mendatang.

Sariyem, seorang ibu rumah tangga warga Sumber Waru Kalibalau Kencana, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan.

“Kami sangat bersyukur atas bantuan ini. Semoga PLN terus peduli pada kami yang terdampak bencana,” tuturnya.

PLN berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam berbagai program sosial demi mendukung keberlanjutan dan kesejahteraan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *