Media90 – Polresta Bandar Lampung melakukan aksi kemanusiaan dengan mendistribusikan ribuan liter air bersih kepada warga yang terdampak kekeringan di Desa Way Laga, Sukabumi, Bandar Lampung.
Pendistribusian ini berlangsung pada Sabtu (31/8/2024) sore, dengan menggunakan mobil Water Canon untuk memastikan air bersih dapat sampai ke lokasi terdampak.
Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol Abdul Waras menjelaskan, “Hari ini kita bagikan air bersih sebanyak 7 ton dengan menggunakan water canon. Alhamdulillah kita ikut merasa bahagia karena warga yang kekurangan air bersih antusias menerima bantuan ini.”
Kombes Pol Abdul Waras juga menambahkan bahwa bantuan ini tidak hanya sebagai wujud kepedulian dan empati, tetapi juga dalam rangka menyambut hari jadi Polisi Wanita (Polwan) ke-76.
Puluhan Polwan turut dikerahkan untuk membantu mendistribusikan air bersih langsung ke lokasi, memperlihatkan komitmen mereka terhadap kesejahteraan masyarakat.
Di lokasi pembagian, tampak antrean panjang dengan warga membawa wadah air masing-masing.
Kombes Pol Abdul Waras mengatakan, “Ke depannya, kita akan mengecek kembali daerah mana yang memerlukan bantuan. Insyaallah, kami akan memberikan bantuan sesuai kebutuhan.”
Kapolresta Bandar Lampung juga mengingatkan masyarakat yang mengalami kekeringan di wilayahnya untuk menginformasikan melalui Bhabinkamtibmas setempat atau menghubungi call center 110.
“Tidak ada persyaratan khusus. Bagi masyarakat yang mengalami kekeringan, bisa menginformasikan kepada kami. Insyaallah, kami akan bekerja sama dengan pemerintah daerah untuk meringankan beban mereka,” tutup Kombes Pol Abdul Waras.