Media90 – Malam penutupan Kalianda Kite Festival III atau Festival Layang-Layang 2024 berlangsung meriah dengan penampilan Band Maskaryoo dari ibu kota, serta sajian wisata kuliner dari pelaku UMKM.
Suasana penuh kegembiraan dan antusiasme tampak jelas dari masyarakat yang berbondong-bondong datang untuk menikmati acara yang berlangsung di Pantai Kalianda Beach, Lampung Selatan.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Lampung Selatan, Kurnia Oktaviani, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh masyarakat dan peserta yang telah berperan besar dalam menyukseskan festival ini.
Menurutnya, kegiatan seperti ini merupakan sarana yang tepat untuk memperkenalkan potensi pariwisata daerah serta mendukung pengembangan UMKM.
“Antusiasmenya luar biasa, baik dari peserta maupun masyarakat yang hadir. Ini tentu memberikan dampak positif bagi pariwisata di Lampung Selatan,” ujar Kurnia saat ditemui pada Sabtu (7/9/2024).
Di sisi lain, Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, juga turut mengapresiasi keberhasilan acara ini.
Ia menyebutkan bahwa kegiatan positif seperti Festival Layang-Layang memiliki peran besar dalam meningkatkan roda perekonomian, baik dari sektor UMKM maupun pariwisata.
Nanang pun berharap festival ini dapat terus digelar secara rutin, sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas pariwisata di Lampung Selatan.
“Jika kita lihat, kegiatan ini berhasil menarik minat masyarakat. Dampaknya positif, baik untuk pariwisata maupun perekonomian lokal,” ungkap Nanang saat mengunjungi stand-stand UMKM yang turut berpartisipasi di acara tersebut.
Setelah rangkaian acara hiburan, pada sore harinya diumumkan nama-nama pemenang dari berbagai kategori yang diperlombakan dalam Festival Layang-Layang 2024.
Berikut ini daftar pemenang yang berhasil membawa pulang penghargaan:
Pemenang Kategori OPD Kelas Tradisional
- Juara I : Irwansyah (BPPRD Lampung Selatan)
- Juara II : Heryansyah (Dinas Perikanan Lampung Selatan)
- Juara III : Renando Henki (RSUD DR.H. Bob Bazar Kalianda)
- Harapan I : Awaludin Wiranto (Dinas Perkim Lampung Selatan)
- Harapan II : Rudi Akbarta (Dinas BPMD Lampung Selatan)
- Harapan III : Ridwansyah (Dinas PPPA Lampung Selatan)
Pemenang Kategori Tradisional/Sandaren
- Juara I : Muahmad Husin (Lampung Timur)
- Juara II : Baiden (Pasir Sakti)
- Juara III : Eko Prasetyo (Sidereno)
- Harapan I : Baiden (Pasir Sakti)
- Harapan II : Iqbal F (Sidomulyo)
- Harapan III : Jawa Nese (Tanjung Sari)
Pemenang Kategori Train/Naga
- Juara I : Nangala (Sidodadi Asri, Jati Agung, Lampung Selatan)
- Juara II : Patma (Metro)
- Juara III : Tasaka (Pringsewu)
- Harapan I : Wilkataksini (Jati Agung)
- Harapan II : Gayeng Team (Tanjung Sari, Lampung Selatan)
- Harapan III : Lamda Jaya (Tanjung Sari, Lampung Selatan)
Dengan berakhirnya acara ini, diharapkan Festival Layang-Layang dapat terus menjadi agenda tahunan yang membawa manfaat, baik untuk masyarakat maupun pengembangan potensi wisata di Lampung Selatan.