BERITA

Muhammad Putra Pratama, Mahasiswa Universitas Malahayati, Sabet Juara Essay di Gebyar Ekbis 2024

92
×

Muhammad Putra Pratama, Mahasiswa Universitas Malahayati, Sabet Juara Essay di Gebyar Ekbis 2024

Sebarkan artikel ini
Muhammad Putra Pratama Mahasiswa Universitas Malahayati, Raih Juara Essay di Ajang Gebyar Ekbis 2024

Media90 – Muhammad Putra Pratama, mahasiswa S1 Kesehatan Masyarakat Universitas Malahayati, berhasil meraih Juara 3 dalam Lomba Essay yang diadakan pada acara Gebyar Ekbis 2024.

Acara ini diselenggarakan oleh HMJ Ekonomi dan Bisnis Politeknik Negeri Lampung pada Sabtu, 1 Juni 2024.

Gebyar Ekbis 2024 adalah kegiatan tahunan yang diadakan oleh Jurusan Ekonomi dan Bisnis di Politeknik Negeri Lampung.

Acara ini mencakup berbagai kegiatan, termasuk penyerahan apresiasi kepada mahasiswa yang berprestasi di bidang akademik serta finalisasi rencana kerja dan penggunaan anggaran jurusan.

Salah satu kegiatan yang paling dinantikan adalah Lomba Essay, yang terbuka bagi mahasiswa dan masyarakat umum.

Lomba ini bertujuan untuk mendorong pemikiran kreatif dan analitis serta memperluas pemahaman tentang isu-isu ekonomi dan bisnis terkini.

Putra mengungkapkan rasa syukur dan bangganya atas pencapaian ini. “Alhamdulillah, ini menjadi suatu kebanggaan bagi saya bisa berkesempatan untuk menjadi Juara 3 di ajang Gebyar Ekbis 2024 Politeknik Negeri Lampung,” ucapnya.

Baca Juga:  Ratusan Mahasiswa Baru Universitas Teknokrat Indonesia Adakan Malam Kebersamaan untuk Pembentukan Karakter Islami

Mengikuti Lomba Essay ini memberikan Putra kesempatan untuk mengembangkan dirinya dalam bidang penulisan dan memperluas wawasan tentang ekonomi dan bisnis.

“Mengikuti lomba ini memberikan pengalaman berkesan, dan ini adalah pengalaman pertama saya dalam mengikuti Lomba Essay,” katanya.

Putra juga tidak lupa mengucapkan terima kasih atas dukungan dari berbagai pihak. “Saya ingin mengucapkan terima kasih atas support dan dukungan dari kampus Universitas Malahayati, keluarga, dosen, dan teman-teman. Saya berharap agar ke depannya saya dapat menorehkan kembali prestasi di ajang berikutnya dan dapat mengharumkan nama baik Universitas Malahayati,” ujarnya.

Prestasi yang diraih Putra menjadi bukti nyata bahwa mahasiswa Universitas Malahayati mampu bersaing dan berprestasi di tingkat nasional.

Baca Juga:  Kisah Tak Biasa: Pencuri Gabah 'Beraksi' Enam Kali, Berakhir dalam Penangkapan Dramatis di Ambarawa Pringsewu Setelah Sebulan Berburu

Hal ini juga diharapkan dapat memotivasi mahasiswa lain untuk terus berusaha dan berprestasi dalam berbagai bidang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *