BERITA

Kapolres Tulang Bawang Jalin Silaturahmi Kamtibmas dengan Ponpes Nurul Fattah, Tingkatkan Sinergi Bersama PCNU untuk Jaga Kondusifitas

6
×

Kapolres Tulang Bawang Jalin Silaturahmi Kamtibmas dengan Ponpes Nurul Fattah, Tingkatkan Sinergi Bersama PCNU untuk Jaga Kondusifitas

Sebarkan artikel ini
Kapolres Tulang Bawang Silaturahmi Kamtibmas ke Ponpes Nurul Fattah, Pererat Sinergi Jaga Kondusifitas Dengan PCNU
Kapolres Tulang Bawang Silaturahmi Kamtibmas ke Ponpes Nurul Fattah, Pererat Sinergi Jaga Kondusifitas Dengan PCNU

Media90 – Kapolres Tulang Bawang, AKBP Yuliansyah, didampingi pejabat utama (PJU) Polres Tulang Bawang, melaksanakan silaturahmi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Fattah, Kampung Penawar Jaya, Kecamatan Banjar Margo, Tulang Bawang, pada Senin (24/2/2025).

Dalam kunjungan tersebut, Kapolres dan rombongannya disambut hangat oleh Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Tulang Bawang, Kyai Zaenul Mustofa, Kepala SMK Nurul Fattah, Tyah Wardah Saniatul Husna, dan Kepala SMP Islam Terpadu Nurul Fattah, Nur Solihin.

ads
ads

AKBP Yuliansyah menyampaikan bahwa silaturahmi ini dilakukan untuk memperkenalkan diri serta mempererat hubungan dengan para tokoh agama dan masyarakat di wilayah yang dikenal dengan julukan Sai Bumi Nengah Nyappur.

Baca Juga:  PLN Lampung Dorong Kemandirian Pesantren dengan Pelatihan Kewirausahaan dan Pemberian Modal

“Silaturahmi ini merupakan langkah awal dalam memperkuat sinergi antara Polres dengan masyarakat, khususnya dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar AKBP Yuliansyah.

Ia juga mengajak keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU) dan seluruh masyarakat Tulang Bawang untuk berpartisipasi aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah.

Menurutnya, kerjasama antara kepolisian dan masyarakat sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua pihak.

Sementara itu, Ketua PCNU Tulang Bawang, Kyai Zaenul Mustofa, menyambut baik inisiatif Kapolres Tulang Bawang tersebut.

Ia menyampaikan apresiasinya atas perhatian yang diberikan Polres kepada para ulama dan lembaga pendidikan di wilayah itu.

“Ini merupakan suatu kehormatan bagi NU Tulang Bawang. Kami berharap, silaturahmi ini semakin mempererat persaudaraan antara Polres dan masyarakat, demi kebaikan bersama,” ungkap Kyai Zaenul Mustofa.

Baca Juga:  Menjelang Tahun Baru, Lapas Kalianda Gelar Razia dan Uji Urin di Blok Hunian Tahanan: Inilah Temuan dan Hasilnya

Kegiatan silaturahmi ini diharapkan menjadi momentum penting dalam menjaga stabilitas keamanan di Tulang Bawang, dengan melibatkan peran aktif berbagai elemen masyarakat, termasuk organisasi keagamaan seperti Nahdlatul Ulama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *