BERITA

Bupati Nanang Ermanto Serahkan KTP Langsung kepada Siswa dan Warga di MAS Daarul Ma’arif Natar

0
×

Bupati Nanang Ermanto Serahkan KTP Langsung kepada Siswa dan Warga di MAS Daarul Ma’arif Natar

Sebarkan artikel ini
Layanan Jemput Bola, Bupati Nanang Ermanto Serahkan KTP ke Siswa dan Warga di MAS Daarul Ma’arif Natar
Layanan Jemput Bola, Bupati Nanang Ermanto Serahkan KTP ke Siswa dan Warga di MAS Daarul Ma’arif Natar

Media90 – Bupati Lampung Selatan, H. Nanang Ermanto, melakukan kunjungan kerja ke Kecamatan Natar pada Jumat (6/9/2024).

Dalam kunjungannya, Nanang menyerahkan e-KTP secara simbolis kepada siswa yang berusia di atas 17 tahun dan masyarakat di MAS Daarul Ma’arif.

Pelayanan jemput bola ini bertujuan untuk memastikan seluruh masyarakat mendapatkan pelayanan administrasi kependudukan yang merata dan optimal.

Program ini menjadi salah satu prioritas Pemerintah Kabupaten Lampung Selatan untuk mempermudah proses administrasi kependudukan, khususnya bagi anak-anak yang baru memasuki usia 17 tahun.

“Pemerintah daerah memberikan pelayanan langsung yang menjangkau masyarakat secara langsung. Ini adalah percepatan pelayanan, di mana kami menargetkan pelayanan hingga ke tingkat kecamatan, desa, dan sekolah. Tujuannya agar masyarakat bisa merasakan pelayanan yang optimal,” ujar Nanang.

Baca Juga:  Gajah Liar Ditemukan Mati Lagi di Taman Nasional Way Kambas Lampung Timur

Nanang juga menekankan pentingnya e-KTP dan dokumen kependudukan lainnya sebagai identitas diri dan warga negara Republik Indonesia.

Ia berharap dengan adanya program jemput bola dari Disdukcapil, pemerataan pelayanan dapat tercapai dengan baik.

“e-KTP sangat penting sebagai identitas, terutama ketika memasuki usia 17 tahun. Semoga melalui jemput bola ini, pelayanan administrasi kependudukan dapat menjadi lebih cepat dan merata,” tambah Nanang.

Kepala MAS Daarul Ma’arif, Syarifah Nia Nabila, menyampaikan rasa bangga dan terima kasih karena sekolahnya dipilih sebagai lokasi pelaksanaan perekaman e-KTP dan dokumen kependudukan lainnya.

Syarifah mengungkapkan bahwa layanan jemput bola ini sangat bermanfaat dan memudahkan masyarakat dalam mengurus dokumen administrasi.

Baca Juga:  Dua Pria di Bandar Lampung Gelapkan 19 Mobil Pengusaha Rental dengan Modus Sewa

“Merupakan suatu kehormatan bagi kami untuk menyambut Bapak di sekolah kami hari ini. Kami ucapkan terima kasih kepada pemerintah daerah yang telah mempercayai MAS Daarul Ma’arif sebagai tempat pelayanan,” kata Syarifah Nia Nabila.

Kunjungan ini menunjukkan komitmen Bupati Nanang Ermanto dalam meningkatkan kualitas layanan administrasi kependudukan di Kabupaten Lampung Selatan dan memastikan seluruh masyarakat, terutama generasi muda, mendapatkan layanan yang cepat dan efisien.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *